Menindaklanjuti banyaknya email masuk yang menanyakan keberadaan dan eksistensi mas admin selama ini, saya minta maaf yang sebesar-besarnya buat agan sekalian, para pembaca setia kerjanda....karena kesibukan Mas admin di dunia nyata yang tidak bisa ditinggalin kerjanda sempat tidak terurus, tapi mulai sekarang Mas admin bakalan komit buat ngurus kerjanda lagi....Ganbatte !!! d(^_^)b
Lowongan Kerja LPEI / Indonesia Eximbank PCP Angkatan IV 2014
Lowongan Kerja April 2014 LPEI / Indonesia Eximbank PCP Angkatan IV 2014 - Lembaga Pembiayaan Ekspor Indonesia (LPEI) atau Indonesia Eximbank merupakan lembaga khusus (sui generis) yang ditetapkan oleh pemerintah Indonesia menurut UU No.2 Tahun 2009 tentang Lembaga Pembiayaan Ekspor Indonesia, untuk mendukung Program Ekspor Nasional melalui asuransi dana, garansi dan layanan konsultasi yang tidak terikat hukum dan peraturan tentang perbankan, BUMN, lembaga pembiayaan atau perusahaan pembiayaan, dan bisnis asuransi.
Lowongan Kerja SMK Perum Damri
DAMRI adalah kepanjangan dari Djawatan Angkoetan Motor Repoeblik Indonesia (ER, EYD: Jawatan Angkutan Motor Republik Indonesia) yang dibentuk berdasarkan Maklumat Kementerian Perhubungan RI No.01/DAMRI/46 tanggal 25 November 1946 dengan tugas utama menyelenggarakan angkutan penumpang dan barang di atas jalan dengan menggunakan kendaraan bermotor. Dalam perkembangan selanjutnya sebagai Perusahaan Umum (Perum), nama DAMRI tetap diabadikan sebagai brand mark dari Badan Usaha Milik Negara (BUMN) ini yang hingga saat ini masih tetap konsisten menjalankan tugasnya sebagai salah satu penyelenggara jasa angkutan penumpang dan barang dengan menggunakan bus dan truk.
Lowongan Kerja SMA / SMK PT Jasamarga Pandaan Tol
PT Jasamarga Pandaan Tol adalah salah satu Anak Perusahaan Jasa Marga yang membangun Jalan Tol Gempol-Pandaan. PT Jasamarga Pandaan Tol mendapatkan konsesi untuk membangun jalan tol Gempol-Pandaan sepanjang 13,61 km. Jalan tol ini terhubung dengan jalan tol Surabaya-Gempol dan Gempol-Pasuruan. Jasa Marga sendiri menguasai kepemilikan saham mayoritas PT Jasamarga Pandaan Tol sejak 2011 lalu sebesar 66%, Pemda/Perusda Pasuruan sebesar 18%, PT Margabumi Matraraya 14%, dan PT Entrada Utama 2%.
Lowongan Kerja PT Danareksa (Persero)
Lowongan Kerja April 2014 PT Danareksa (Persero) - PT Danareksa (Persero ) adalah Badan Usaha Milik Negara Indonesia yang bergerak di bidang jasa keuangan. Perseroan terbatas yang didirikan pada tahun 1976 ini melakukan kegiatan utama di bidang pasar modal dan pasar uang meliputi antara lain sebagai perusahaan pembiayaan, perantara pedagang efek, penjamin emisi efek, serta pengelolaan investasi dan reksa dana. Danareksa juga melakukan usaha yang biasa dilakukan oleh perusahaan amanat (trust fund), seperti pengeluaran surat berharga yang dikaitkan dengan portofolio dari suatu perusahaan.
Lowongan Kerja PT Trans Retail Indonesia (Carrefour)
Lowongan Kerja Terbaru Oktober 2014 PT Trans Retail Indonesia (Carrefour) - Carrefour adalah sebuah kelompok supermarket internasional yang berkantor pusat di Perancis. Carrefour merupakan kelompok ritel kedua terbesar setelah Wal-Mart. Di Indonesia sendiri Carrefour bernaung dibawah PT Carrefour Indonesia sebelum akhirnya diakuisisi oleh CT Corp milik konglomerat Chairul Tanjung pada akhir tahun 2012 lalu melalui PT Trans Retail Indonesia. PT Trans Retail Indonesia diberi hak untuk menggunakan merek Carrefour hingga tahun 2017 untuk kemudian akan diubah menggunakan double brand menjadi Trans Carrefour.
XL Future Leaders Scholarship dan Khazanah Scholarship 2014

PT. XL Axiata Tbk (XL) terus memberikan dukungannya untuk memajukan dunia pendidikan di Indonesia. Tahun 2014 ini XL kembali memberikan beasiswa bagi para mahasiswa berprestasi melalui dua program sekaligus, yaitu XL Future Leaders Scholarship dan Khazanah Scholarship. Melalui program ini, XL berharap bisa ikut menanamkan bibit unggul bagi lahirnya para pemimpin Indonesia di masa depan.
Lowongan Kerja PT Reska Multi Usaha
Lowongan Kerja Maret 2014 PT Reska Multi Usaha - PT Reska multi Usaha adalah salah satu Anak Perusahaan dari PT Kereta Api Indonesia (Persero) yang
merupakan Salah satu Badan Usaha Milik Negara (BUMN) yang bergerak dalam
bidang usaha Restorasi KA, Service On Train (SOT), Jasa Boga (Catering), Resto
& Cafe, Parkir, Housekeeping, On Trip Cleaning (OTC), Cuci Kereta,
RES-TV dan Pendukung Kenyamanan. PT Reska multi Usaha didirikan pada tanggal 4
September 2003 dengan kepemilikan 95 % dipegang oleh pemerintah yakni PT. Kereta Api Indonesia (Persero) sedangkan sisanya 5 % yang merupakan
Kepemilikan dari Yayasan Pusaka. Perusahaan ini dipimpin oleh seorang direktur
dan dibantu oleh Senior Manager dan Manager Area.
PT. Reska Multi Usaha adalah salah satu Anak Perusahaan PT. Kereta Api Indonesia (Persero) yang bergerak dalam bidang usaha Restorasi (Restoran), Catering, Parking, Cleaning Service, & General Trading, mencari individu-individu berbakat, berintegritas, kompeten dan memiliki potensi untuk memberikan ide, kreativitas, inovasi serta bersedia untuk bersama-sama memajukan bisnis Perusahaan.
Kriteria Umum
Persyaratan Lamaran :
Prosedur Melamar :
Bagi Pelamar yang sesuai dengan kriteria di atas dapat mengirimkan lamaran melalui :
Catatan :
Pada Bulan Maret 2014 PT Reska Multi Usaha kembali membuka kesempatan berkarir atau Lowongan Kerja Maret 2014 dengan kualifikasi sebagai berikut :
Kriteria Umum
- Berusia tidak lebih dari 40 tahun pada tanggal 1 April 2014
- Memilliki Ijazah D3 / S1 / S2 (sesuai kriteria khusus) dari program studi / jurusan yang terakreditasi “A” pada tanggal kelulusan, dengan IPK sekurang-kurangnya 3,0 (tiga koma nol)
- Memiliki sertifikat keahlian sesuai yang dibutuhkan
- Bersedia ditempatkan diseluruh wilayah kerja Perusahaan
- Mampu bekerja dalam Tim dan siap menerima tantangan
- 1 orang General Manager Parking (Kode : A-GMP)
Kriteria khusus : S1 / S2 diutamakan Jurusan Manajemen, memiliki pengalaman minimal 8 tahun Manajerial dalam bidang yang relevan. - 1 orang General Manager Food & Beverage (Kode : B-GMF)
Kriteria Khusus : S1 / S2 diutamakan Jurusan Perhotelan/Pariwisata, memiliki pengalaman minimal 8 tahun Manajerial di Perusahaan berskala Nasional dalam bidang yang relevan. - 1 orang Manager Food & Beverage Product Development (Kode : C-MFB)
Kriteria Khusus : S1 Perhotelan / Pariwisata, memiliki pengalaman minimal 6 tahun dalam bidang yang relevan - 1 orang Manager Financial Administration & Tax (Kode : D-MFA)
Kriteria Khusus : S1 Akuntansi, memiliki brevet A & B, memiliki pengalaman minimal 6 tahun di Perusahaan berskala Nasional dalam bidang yang relevan, dan diutamakan memiliki sertifikat register Akuntan PPAk. - 1 orang Junior Manager Tax (Kode : E-JMT)
Kriteria Khusus : S1 Perpajakan, memiliki brevet A & B, memiliki pengalaman minimal 6 tahun di Perusahaan berskala Nasional dalam bidang yang relevan. - 6 orang Supervisor Finance & Accounting (Kode : F-SFA)
Kriteria Khusus : D3 Akuntansi / Manajemen Keuangan, memiliki brevet A & B, memiliki pengalaman minimal 3 tahun dalam bidang yang relevan. - 1 orang Sekretaris Direksi (Kode : SD)
Kriteria Khusus : D3 Sekretaris, pria, memiliki pengalaman minimal 3 tahun sebagai Sekretaris.
Persyaratan Lamaran :
- Daftar Riwayat Hidup;
- Foto copy KTP;
- Pas photo 4x6 (2 lembar );
- Foto copy Ijazah legalisir;
- Foto copy transkip nilai legalisir;
- Foto copy bukti Akreditasi;
- Foto copy sertifikat keahlian yang dimiliki;
- Foto copy bukti pengalaman kerja;
- Surat Keterangan Berkelakuan Baik dari Kepolisian;
Prosedur Melamar :
Bagi Pelamar yang sesuai dengan kriteria di atas dapat mengirimkan lamaran melalui :
- PO BOX 1239 BANDUNG 40012 dengan melampirkan persyaratan lamaran poin a sampai h. Surat lamaran diterima paling lambat tanggal 4 April 2014 cap pos
- Atau pelamar entry dan upload data lamaran (poin a sampai h persyaratan lamaran) melalui website rekrut.kereta-api.co.id mulai tanggal 27 Maret s/d 4 April 2014
Catatan :
- Keputusan Panitia Rekrutmen tidak dapat diganggu gugat
- Seluruh pelaksanaan seleksi tidak dipungut biaya apapun.
Lowongan Kerja Bank Indonesia
Lowongan Kerja Maret 2014 Bank Indonesia - Bank Indonesia (BI, dulu disebut De Javasche Bank) adalah Bank Sentral Republik Indonesia. Sebagai bank sentral, BI mempunyai satu tujuan tunggal, yaitu mencapai dan memelihara kestabilan nilai rupiah. Kestabilan nilai rupiah ini mengandung dua aspek, yaitu kestabilan nilai mata uang terhadap barang dan jasa, serta kestabilan terhadap mata uang negara lain.
Untuk mencapai tujuan tersebut BI didukung oleh tiga pilar yang merupakan tiga bidang tugasnya. Ketiga bidang tugas ini adalah menetapkan dan melaksanakan kebijakan moneter, mengatur dan menjaga kelancaran sistem pembayaran, serta mengatur dan mengawasi perbankan di Indonesia. Ketiganya perlu diintegrasi agar tujuan mencapai dan memelihara kestabilan nilai rupiah dapat dicapai secara efektif dan efisien.
BI juga menjadi satu-satunya lembaga yang memiliki hak untuk mengedarkan uang di Indonesia. Dalam melaksanakan tugas dan wewenangnya BI dipimpin oleh Dewan Gubernur. Sejak 2013, Agus Martowardojo menjabat sebagai Gubernur BI menggantikan Darmin Nasution.
Bank Indonesia membuka kesempatan kepada tenaga ahli terbaik bangsa untuk menempati posisi Manajer (M) atau Asisten Manajer (AM) dalam mendukung Bank Indonesia untuk menjadi lembaga bank sentral yang kredibel dan terbaik di regional
Persyaratan :
Untuk mencapai tujuan tersebut BI didukung oleh tiga pilar yang merupakan tiga bidang tugasnya. Ketiga bidang tugas ini adalah menetapkan dan melaksanakan kebijakan moneter, mengatur dan menjaga kelancaran sistem pembayaran, serta mengatur dan mengawasi perbankan di Indonesia. Ketiganya perlu diintegrasi agar tujuan mencapai dan memelihara kestabilan nilai rupiah dapat dicapai secara efektif dan efisien.
BI juga menjadi satu-satunya lembaga yang memiliki hak untuk mengedarkan uang di Indonesia. Dalam melaksanakan tugas dan wewenangnya BI dipimpin oleh Dewan Gubernur. Sejak 2013, Agus Martowardojo menjabat sebagai Gubernur BI menggantikan Darmin Nasution.
Pada Bulan Maret 2014 Bank Indonesia kembali membuka kesempatan berkarir atau Lowongan Kerja Maret 2014 dengan kualifikasi sebagai berikut :
BANK INDONESIA EXPERIENCED HIRE 2014
Bank Indonesia membuka kesempatan kepada tenaga ahli terbaik bangsa untuk menempati posisi Manajer (M) atau Asisten Manajer (AM) dalam mendukung Bank Indonesia untuk menjadi lembaga bank sentral yang kredibel dan terbaik di regional
Persyaratan :
- Warga Negara Indonesia (WNI)
- Pendidikan S1/S2 dengan IPK minimal 3.00 (dari skala 4.00)
- Usia maksimal per tanggal 07 April 2014 :
- 30 tahun untuk Asisten Manajer
- 40 tahun untuk Manajer
- Memiliki kemampuan berbahasa Inggris aktif yang ditunjukkan dengan sertifikat TOEFL IBT (skor minimal 74) / IELTS (skor minimal 5.5) / TOEFL institusional (skor minimal 500) yang masih berlaku hingga 07 April 2014
- Bersedia menjalani ikatan dinas dan melepas ikatan dinas dari institusi lain
- Tidak memiliki saudara kandung/suami/istri yg bekerja di Bank Indonesia
- Bersedia ditempatkan di seluruh kantor Bank Indonesia
- Keputusan untuk memanggil pelamar dan penentuan hasil seleksi sepenuhnya merupakan kewenangan Bank Indonesia serta tidak dapat diganggu gugat
- Selama proses seleksi, Bank Indonesia tidak melayani surat menyurat, E-mail, dan sarana komunikasi lainnya.
- Kepada peserta tidak akan dipungut biaya apapun
- Melalui Email akan dikirimkan oleh PCPM BI - EXPERD dengan alamat email : bi@experd.com
- Melalui SMS melalui nomor telepon : 08111660253 dan 08111040060
- Selalu periksa kembali status aplikasi Anda di https://bi.experd.com
- Peneliti Ekonomi : S1 Ilmu Ekonomi / Matematika / Statistika / Ilmu Komputer
- Analis Sistem Pembayaran : S1 Teknik Informatika / Teknik Industri / Teknik Komputer / Teknik elektro
- Pengawas Sistem Pembayaran : S1 Teknik Informatika / Teknik Komputer
- Analis Bahan Uang : S1 Teknik Kimia
- Analis Sarana Operasional Kas : S1 Teknik Industri / Teknik Mesin / Teknik Elektro
- Analis Keuangan : S1 Manajemen Informasi / Teknik Industri / Sistem Informasi / Teknik Informatika / Ekonomi Akuntansi
- Analis Sistem Informasi : S2 Sistem Informasi / Teknik Informatika
- Programmer : S1 Ilmu Komputer / Teknik Informatika
- Infrastructure Engineer : S1 Ilmu Komputer / Teknik Informatika / Teknik Komputer
Jika anda tertarik dengan Lowongan Kerja Terbaru Maret 2014 Bank Indonesia, Silakan melakukan Registrasi Online dan baca persyaratan khusus dari masing-masing posisi melalui link di bawah ini :
Link Registrasi Online Bank Indonesia
Link Registrasi Online Bank Indonesia
Lowongan Kerja Direct Shopping PT PLN (Persero)
Lowongan Kerja Maret 2014 Direct Shopping PT PLN (Persero) - Perusahaan Listrik Negara (disingkat PLN) adalah sebuah BUMN yang mengurusi semua aspek kelistrikan yang ada di Indonesia. Direktur Utamanya adalah Nur Pamudji, menggantikan Dahlan Iskan dirut sebelumnya yg di lantik menjadi menteri BUMN.
Ketenagalistrikan
di Indonesia dimulai pada akhir abad ke-19, ketika beberapa perusahaan
Belanda mendirikan pembangkitan tenaga listrik untuk keperluan sendiri.
Pengusahaan tenaga listrik untuk kepentingan umum dimulai sejak
perusahaan swasta Belanda NV. NIGM memperluas usahanya di bidang
tenaga listrik, yang semula hanya bergerak di bidang gas. Kemudian
meluas dengan berdirinya perusahaan swasta lainnya.
Pada Bulan Maret 2014 Direct Shopping PT PLN (Persero) kembali membuka kesempatan berkarir atau Lowongan Kerja Maret 2014 dengan kualifikasi sebagai berikut :
LAIN-LAIN :- Waktu Pendaftaran : 28 Maret 2014 - 8 April 2014
- Bidang / Jurusan pendidikan yang dibuka :
- S1 / D4 :
- Teknik Elektro Arus Kuat / Teknik Tenaga / Power (Kode : S1/ELE)
- Teknik Elektro Arus Lemah / Kendali / Instrumentasi (Kode : S1/ALE)
- Teknik Sipil (Kode : S1/SIP)
- Teknik Mesin (Kode : S1/MES)
- Teknik Geodesi (Kode : S1/GEO)
- D3 :
- Teknik Elektro Arus Kuat / Teknik Tenaga / Power (Kode : D3/ELE)
- Teknik Elektro Arus Lemah / Kendali / Instrumentasi (Kode : D3/ALE)
- Teknik Sipil (Kode : D3/SIP)
- Teknik Mesin (Kode : D3/MES)
- Manajemen untuk prodi/jurusan : Manajemen Bisnis, Manajemen Industri, Administrasi Bisnis, Administrasi Niaga dan Manajemen Pemasaran (Kode : D3/MAN)
- S1 / D4 :
- Persyaratan :
- Status belum menikah dan bersedia tidak menikah selama menjalani Diklat Prajabatan;
- Lulus S1/D4 atau D3 dengan batas usia :
- S1/D4 : Kelahiran 1988 dan sesudahnya
- D3 : Kelahiran 1990 dan sesudahnya
- Lulusan dari salah satu PTN di bawah ini :
- Institut Teknologi Bandung (ITB)
- Politeknik Negeri Bandung (Polban)
- Universitas Padjajaran (Unpad)
- Universitas Indonesia (UI)
- Politeknik Negeri Jakarta (PNJ)
- Universitas Diponegoro (Undip)
- Politeknik Negeri Semarang (Polines)
- Universitas Gadjah Mada (UGM)
- Sekolah Vokasi UGM
- Universitas Brawijaya (Unibraw)
- Politeknik Negeri Malang (Polinema)
- Universitas Airlangga (Unair)
- Institut Teknologi Sepuluh November (ITS)
- Indeks Prestasi Kumulatif :
- Nilai IPK > 2,75 untuk jurusan Teknik Elektro (Arus Kuat dan Arus Lemah), Teknik Sipil, Teknik Mesin, dan Teknik Geodesi
- Nilai IPK > 3,00 untuk jurusan Manajemen
- Mengisi form pendaftaran ONLINE di sini DAN menyerahkan berkas lamaran TERCETAK ke kantor ITB Career Center dengan kelengkapan berkas lamaran sebagai berikut :
- Surat Lamaran yang ditujukan kepada PT PLN (Persero) c.q. Kepala Divisi Pengembangan SDM dan Talenta;
- Riwayat Hidup (CV)
- Copy akte kelahiran (jika belum ada, bisa disusulkan pada saat wawancara)
- Copy Ijasah / Surat Keterangan Lulus yang dilegalisir
- Copy transkrip nilai terakhir yang dilegalisir
- Copy KTP
- Pasfoto terbaru ukuran 3 x 4 sebanyak 2 lembar (nama peserta ditulis di belakang foto)
- Bagi Pelamar dari lulusan program Lintas Jalur (D3 yang meneruskan D4/S1), wajib melampirkan :
- Transkrip nilai D3 yang dilegalisir
- Ijazah D3 yang dilegalisir
Berkas tercetak harap diserahkan ke ITB Career Center paling lambat hari Selasa, 8 April 2014 jam 4 sore. Berkas yang diterima lewat dari waktu tersebut tidak akan diproses.
Selama proses seleksi, apabila ada ketidaksesuaian data, peserta dinyatakan GUGUR - Pelamar hanya diperbolehkan memilih 1 (satu) posisi jabatan sesuai tingkat pendidikan dan program studi / bidang minat yang dimiliki.
- Panggilan peserta, kelulusan tiap tahapan tes dan lokasi tes akan diumumkan melalui website ITB Career Center di http://karir.itb.ac.id/articles/index/announcement
- Tahapan Seleksi Meliputi :
- Seleksi Administrasi
- Tes Psikologi dan diskusi kelompok
- Tes Kesehatan (Kepada pelamar penyandang disabilitas, diberlakukan persyaratan khusus sesuai kebutuhan dan ketentuan yang berlaku)
- Wawancara
- Diklat Prajabatan
- Tidak ada korespondensi berkaitan dengan rekrutmen ini dan keputusan Tim Penerimaan Pegawai tidak dapat diganggu gugat
- Tidak dipungut biaya apapun dalam mengikuti seleksi yang diselenggarakan oleh PT PLN (Persero)
- Tidak ada sistem refund atau penggantian biaya transportasi dan akomodasi yang berkaitan dengan pelaksanaan seleksi. PT PLN (Persero) tidak bertanggungjawab atas setiap bentuk kerugian yang ditimbulkan akibat penipuan yang mengatasnamakan PT PLN (Persero).
Jika anda tertarik dengan Lowongan Kerja Terbaru Maret 2014 Direct Shopping PT PLN (Persero), silahkan baca tips dan sharing pengalaman pribadi dari admin yang pernah mengikuti Rekrutmen PT PLN (Persero) sebanyak 4 kali (setelah akhirnya memutuskan untuk berwirausaha), dengan mengikuti link di bawah ini :
Proses Rekrutmen PT PLN (Persero)
Proses Rekrutmen PT PLN (Persero)
Langganan:
Postingan (Atom)